Jum'at, 1 November 2024 - Siswa-siswi kelas 7 SMP Negeri 8 Semarang menjalani pelatihan keterampilan dalam rangka implementasi Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) dengan terjun langsung ke Pasar Johar Semarang. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya untuk mengembangkan keterampilan sosial serta kewirausahaan yang diharapkan dapat membentuk karakter pelajar yang lebih tangguh dan berkompeten di abad 21. Pasar Johar, sebagai salah satu pusat perdagangan terbesar di Semarang, dipilih sebagai lokasi untuk menerapkan pembelajaran berbasis proyek ini. Pelatihan yang berlangsung selama dua hari ini tidak hanya fokus pada pembuatan makanan tradisional, tetapi juga memberi kesempatan kepada para siswa untuk terlibat langsung di pasar tradisional yang kaya akan nilai budaya dan sosial.
Pelatihan ini juga bertujuan untuk menanamkan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari. Para siswa belajar mengenai pentingnya gotong royong, saling menghargai perbedaan, serta membangun hubungan yang harmonis dengan berbagai lapisan masyarakat. Pasar Johar, dengan segala keragaman pedagang dan pengunjungnya, menjadi tempat yang ideal untuk mempraktikkan sikap toleransi dan solidaritas sosial. (Klik Disini Untuk Melihat Foto Lainnya)